- kategori Berita 1565 Views

Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) merupakan kegiatan tahunan Kementerian PPN/ Bappenas yang dikoordinasikan oleh Deputi Pemantauan, Evaluasi dan Pengendalian Pembangunan untuk memberikan apresiasi dan penghargaan kepada pemerintah daerah tingkat Provinsi, Kabupaten maupun Kota, yang menunjukkan kinerja yang baik dalam perencanaan dan pencapaian pembangunan daerah. Prestasi ini ditandai dengan tersusunnya dokumen perencanaan yang berkualitas pelaksanaan pembangunan yang sesuai dengan perencanaan serta mampu berinovasi dalam mencapai sasaran pembangunan yang telah dilaksanakan.

 

Tahapan penilaian PPD ini diawali tahap pertama berupa penilaian dokumen perencanaan Kabupaten/ Kota se Jawa Timur, dimana pada tahap ini sebagaimanan Surat Plt. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Jawa Timur, Nomor : 050/2434/201.2/2021 Tanggal 5 Februari 2021, Kabupaten Tulungagung masuk Kabupaten/ Kota yang lolos. Ada 5 Kabupaten yang lolos pada tahap pertama ini, yaitu : 1). Kabupaten Malang; 2). Kabupaten Sampang; 3). Kabupaten Situbondo; 4). Kabupaten Tuban; 5). Kabupaten Tulungagung. Sedangakan untuk kategori Kota, ada 3 Kota yang lolos yaitu : 1). Kota Malang; 2). Kota Mojokerto dan 3). Kota Surabaya.

 

Selanjutnya pada tanggal 16 Februari telah dilaksanakan kegiatan penilaian tahap II berupa presentasi dan wawancara yang dilaksanakan melalui video conference. Dimana setiap kabupaten/ kota diberikan waktu 100 menit untuk paparan yang disertai dengan pemutaran video perencanaan dan inovasi. Bapak Kepala Bappeda Tulungagung Drs. Maryani,MM didampingi Kepala Bidang dan Perangkat Daerah terkait memaparkan perencanaan dan inovasi pembangunan pada penilaian wawancara PPD ini.

“Besar harapan kita bersama, Kabupaten Tulungagung dapat juara pertama di penilaian PPD tingkat Provinsi Jawa Timur, sehingga dapat mewakili Provinsi Jawa Timur mengikuti penilaian PPD tingkat nasional” kata Bapak Kepala Bappeda. Selanjutnya terkait dengan hasil penilaian PPD tahap ke II ini akan diberitahukan dalam waktu dekat. (Litbang Bappeda).

Bagikan:

Copyright © dibuat dengan penuh Bappeda Kabupaten Tulungagung.